KCBI PEDULI SEBAGAI GERAKAN SOSIAL DI SOSMED

Media Sosial sebagai sarana Perubahan.......... Geliat Aktivisme Bikers mengubah Indonesia melalui Petisi Online.   
Patologi Generasi Muda Bikers Kontemporer: Apatis dan Apolitis. 
                                       
Begitu banyak stigma yg melekat jika kita menyebut Istilah Bikers' karakter yang terkesan Urakan,ugal ugallan di jalan,Arogan, pengguna Miras,narkoba sering di lekatkan pada diri bikers di negeri ini'. Degradasi moral sering di perlihatkan dengan tingginya angka kekerasan yg di lakukan oleh oknum bikers' banyak sisi negatif yg otomatis terlontar jika kita berbicara tentang bikers saat ini.                                          Kata apatis juga pantas di sematkan pada sebagian bikers di negeri ini' generasi bikers saat ini pun terjebak pada kegelisahan terhadap situasi sosial politik bangsa' ada yg terus maju ada yg mengikuti arus namun ada pula yg ikut tercebur dalam drama partai partai yang mengutamakan Arogansi dan pragmatisme kekuasaan dan tidak membawa perubahan yang signifikan terhadap bangsa ini.                        Namun di tengah situasi yg terjadi generasi bikers seharusnya di hadapkan dalam realita di mana dirinya tdk di tempatkan dalam ruang hampa yang terkesan apatis terhadap kondisi yg tengah melanda bangsa ini. Bikers perlu bergerak di dalam ruang dan arena yang di sukai'.                Pergerakan Bikers melalui media sosial yang di sukai dan di gandrungi harus bisa menjadi penyeimbang atas stigma negatif yang di sematkan terhadapnya' lalu Bagaimana caranya ?                                       Momentum di deklrasikannya Sumpah Bikers beberapa bulan yang lalu di kenjeran Yg menggunakan Istilah sumpah bikers se gerbang kerta susila membuktikan bahwa bikers di negeri ini masih harus berbenah di semua lini' di setiap Club harus ada pembimbing yang mumpuni yg bisa mempengaruhi mengajak utk menjadi bikers yang bijak santun dan berjiwa sosial'.                                        Media sosial adalah Media yang di desain untuk Memudahkan interaksi sosial yang bersifat interaktif. Media sosial berbasis pada teknologi internet yang mengubah pola penyebaran informasi dari yang sebelumnya bersifat Broadcast media monologue (satu ke banyak audiens)
ke sosial media dialogue (banyak audiens ke banyak audiens).    
Media sosial juga mendukung Terciptanya demokrasi informasi dan ilmu pengetahuan yang mengubah perilaku audiens dari yang sebelumnya pengonsumsi kontens beralih ke pemroduksi kontens'.                                            Keberadaan media sosial sendiri adalah salah satu fenomena yang sedang melanda sebagian besar bikers negeri ini. Jejaring sosial facebook,Twitter, dan dan aplikasi chating lainnya.           
   Indonesia Is crazy abaut online social networking.. But all the twetting,texting, and typing is not just for fun. It is also being Used as a tool for change. 
         Media sosial pada dasarnya memiliki peran penting dalam upaya penyebaran pesan politik, memfasilitasi transaksi dan mampu membangun pengetahuan perkembangan negeri ini'.                                     Perubahan untuk Gerakan sosial Melalui KCBI Peduli.               
    Salah satu cara yang bisa di lakukan untuk mencapai suatu perubahan adalah dengan melakukan suatu gerakan sosial. Pada umumnya bisa di sebut sebagai gerakan yang lahir dari dan atas prakarsa masyarakat dalam usaha menuntut perubahan Citra Bikers.        
Untuk mewujudkan suatu tindakan kolektif yang bisa membawa ke arah tercapainya tujuan,tentu di butuhkan sebuah strategi khusus salah satunya dengan melakukan proses framing.                                       Gerakan yang di lakukan melalui social media termasuk sebagai new movement.
New social movement atau gerakan sosial baru di pahami sebagai suatu Type gerakan sosial yang memiliki tampilan karakter yang baru bahkan Unik.                     
Dari segi struktur gerakan sosial baru mengorganisasikan dirinya dalam gaya yang mengalir dan tidak kaku' untuk menghindari bahaya Oligarkisasi. Mereka menyerukan dan menciptakan struktur yang terbuka terdesentralisasi dan Non Hierarkis.   Partisipan gerakan sosial baru ini berasal dari basis sosial yang melintasi kategori kategori sosial sperti gender,pendidikan, okupasi dan kelas'.
Secara umum gerakan sosial baru ini menampakan wajah gerakan sosial yang Plural; yang terpantul jelas melalui bentuk bentuk aksi sosial yang menapaki banyak jalur mencita citakan beragam tujuan dan menyuarakan aneka kepentingan. Area aksinya juga melintas batas batas region, strategi dan cara mobilisasinyapun bersifat global. Dalam upaya Mewujudkan perubahan melalui gerakan sosial Via media sosial pembentukan identitas kolektif menduduki posisi teramat penting dalam upaya mobilisasi dukungan ' Hal tersebut karena :
*) Identitas kolektif dapat di gunakan uktuk melegitimasi ide ide sosial tertentu yg di tawarkan ( Legitimazing identity)
*)identitas Kolektif di gunakan uktuk melakukan pergerakan sosial yang signifikan.                   
*) identitas kolektif di gunakan untuk merumuskan ide ide yang di harapkan bisa diderivasi menjadi kebijakan dan program-program yang lebih efektif dan efisien yang bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat yang membutuhkan' (Project identity).                                        Bila dalam teori tradisional tentang pergerakan sumber daya dinyatakan bahwa untuk membuat dan menggerakan massa dalam suatu pergerakan sosial membutuhkan biaya tidak sedikit' kini internet telah membalikan perahu teori tersebut.           Dengan bantuan internet dan media sosial mengorganisir dan menggerakan massa tidak lagi lagi membutuhkan biaya yang besar (meskipun mungkin tdk bisa di katakan tanpa biaya sama sekali). Oleh sebab itulah saat ini dapat kita jumpai dengan mudah berbagai bentuk penggalangan solidaritas dan massa melalui media sosial.      
KCBI peduli membuktikan bahwa ia mampu melakukan pergerakan sosial yang berkarakter dan terstruktur secara terbuka serta keterbukaan dalam pengelolaan.                         
  Kami bersatu dari berbagai kalangan, yang bertujuan sama' yaitu melakukan gerakan bakti sosial dengan segenap kemampuan kami' kini Bikers indonesia jangan lagi menyandang stigma negatif yang di sematkan oleh masyarakat' mari berjuang bersama melawan penyakit di negeri ini' penyakit sosial lawan dengan gerakan sosial. KCBI peduli dari hati kami berbagi.          Salam damai negeriku salam bikers PEDULi

By Pitono Alfreda

0 Response to KCBI PEDULI SEBAGAI GERAKAN SOSIAL DI SOSMED

Post a Comment